Lintaskepri.com, Batam – Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, bersama Wakil Wali Kota, Li Claudia Chandra, menyerahkan sebanyak 1.500 paket bantuan sembako untuk petugas kebersihan di lingkungan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Batam, Selasa (23/9/2025). Acara berlangsung di halaman Kantor DLH Batam.
Dalam sambutannya, Amsakar menegaskan bahwa kebersihan kota menjadi perhatian utama pemerintah.
Ia menyebut, wajah Batam tidak hanya ditentukan pembangunan, tetapi juga kesadaran bersama dalam menjaga lingkungan, termasuk peran penting para petugas kebersihan.
“Kalau masih ada sampah berserakan di jalan, sama saja kita memperlihatkan kelemahan kita di depan publik. Batam ini etalase wisata dan investasi, jadi kebersihan adalah tanggung jawab bersama,” ujar Amsakar.
Selain itu, Amsakar juga menekankan komitmen pemerintah untuk terus meningkatkan kesejahteraan petugas kebersihan.
Menurutnya, mereka adalah garda terdepan yang setiap hari berhadapan dengan persoalan sampah, sehingga pendataan dan insentif akan terus dibenahi agar lebih optimal.
Paket bantuan sembako yang dibagikan berisi beras, minyak goreng, kopi, dan kebutuhan pokok lainnya.
Bantuan ini juga melibatkan Baznas Kota Batam. “Insyaallah dalam dua sampai tiga hari ke depan seluruh paket sudah bisa tersalurkan,” tambahnya.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Li Claudia menyampaikan apresiasi kepada petugas kebersihan yang selama ini menjaga wajah kota.
“Saya titip, mari kita terus bergerak bersama. Tanpa bapak dan ibu yang bekerja setiap hari di lapangan, kebersihan Batam tidak akan terjaga seperti sekarang,” kata Li Claudia.(*)






