Wagub Kepri Terima Audiensi ORARI Batam, Bahas Peran Penting Komunikasi Radio

Lintaskepricom
Wagub Kepri Terima Audiensi ORARI Batam, Bahas Peran Penting Komunikasi Radio. Foto: Pemprov Kepri.

Lintaskepri.com, Batam – Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Nyanyang Haris Pratamura, menerima audiensi Organisasi Radio Amatir Republik Indonesia (ORARI) Lokal Batam di Ruang Graha Kepri, Kota Batam, Selasa (2/9/2025).

Dalam pertemuan itu, Wagub Nyanyang mengapresiasi peran ORARI yang selama ini aktif menjaga komunikasi, terutama di situasi darurat.

Menurutnya, keberadaan ORARI penting karena mampu menjadi cadangan komunikasi ketika jaringan seluler terganggu, misalnya saat terjadi bencana.

“Komunikasi radio amatir tidak hanya memperkuat jalinan silaturahmi, tetapi juga berperan strategis dalam menjaga kedaulatan bangsa, khususnya di wilayah perbatasan seperti Kepri,” ungkap Nyanyang.

Ia juga berharap ORARI dapat terus membantu mengatasi keterbatasan jaringan komunikasi di Kepulauan Riau yang sebagian besar wilayahnya berupa lautan dan masih memiliki sejumlah titik blankspot.

Sementara itu, Ketua ORARI Lokal Batam, Firdaus Pilu, menjelaskan bahwa audiensi ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi serta menyampaikan permohonan agar Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri bisa menjadi anggota kehormatan dengan call sign resmi.

“Wagub Nyanyang sendiri merupakan pengguna lama ORARI, sehingga sangat layak dijadikan anggota kehormatan ORARI Lokal Batam,” ujar Firdaus.

Saat ini ORARI Lokal Batam tercatat memiliki lebih dari 300 anggota aktif yang terus berperan dalam bidang komunikasi, baik untuk kebutuhan sosial maupun kebencanaan.(*)

Simak Berita Terbaru Langsung di Ponselmu! Bergabunglah dengan Channel WhatsApp Lintaskepri.com disini