Lintas Kepri

Infromasi

Tiga Tahun Dibangun, Puskeswan Desa Sungai Besar Belum Difungsikan

Jul 26, 2021
Bangunan Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan) sudah tiga tahun dibangun. Hingga kini, Puskeswan yang terletak di Desa Sungai Besar, Kecamatan Lingga Utara, belum juga difungsikan.
Bangunan Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan) sudah tiga tahun dibangun. Hingga kini, Puskeswan yang terletak di Desa Sungai Besar, Kecamatan Lingga Utara, belum juga difungsikan.

Lingga, LintasKepri.com – Bangunan Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan) sudah tiga tahun dibangun. Hingga kini, Puskeswan yang terletak di Desa Sungai Besar, Kecamatan Lingga Utara, belum juga difungsikan.

“Sampai hari ini bangunan tersebut sudah hampir tiga tahun belum juga kunjung diresmikan. Kita tidak mau bangunan tersebut terkesan mubazir anggaran,” sebut Tokoh Pemuda Lingga Utara, Mandala, Senin (26/7).

Aktivis muda ini meminta Bupati Lingga segera mengaktifkan Puskeswan itu. Karena, hingga kini bangunan tersebut belum juga difungsikan. Sampai hari ini lokasi bangunan tersebut ditumbuhi ilalang.

“Kita sangat menyayangkan bangunan yang dibangun dengan anggaran daerah tidak difungsikan,” ungkapnya.

Mandala menilai, banyak manfaat bagi warga soal Puskeswan.

“Bila ada hewan ternak yang sakit dan kurang gizi, disinilah fungsi Puskeswan tersebut,” sebutnya.

Sampai hari ini lokasi bangunan ditumbuhi ilalang.

Bertahun-tahun tidak difungsikan, Mandala menilai Puskeswan seperti rumah ‘hantu’ tanpa penghuni.

“Kalau bangunan tersebut belum juga difungsikan, jelas dinas terkait mempertontonkan sikap seperti tidak bisa bekerja,” ungkap Mandala.

Data di lapangan, bangunan Puskeswan itu dibangun menggunakan APBD-P senilai Rp779.932.663.

Hingga berita ini dimuat, dinas terkait belum bisa dihubungi.

(fiza)

Bagikan Berita :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *