Tiga Nama Calon Sekda Kepri yang Lolos Uji Tim Pansel

Avatar
Inilah 3 nama dinyatakan lolos dan diusulkan ke Gubernur Kepri Nurdin Basirun untuk dapat dipertimbangkan lebih lanjut dan kemudian diusulkan ke Presiden RI melalui Menteri Dalam Negeri untuk ditetapkan sebagai Sekda Kepri definitif. Foto: Net
Inilah 3 nama dinyatakan lolos dan diusulkan ke Gubernur Kepri Nurdin Basirun untuk dapat dipertimbangkan lebih lanjut dan kemudian diusulkan ke Presiden RI melalui Menteri Dalam Negeri untuk ditetapkan sebagai Sekda Kepri definitif. Foto: Net
Inilah 3 nama dinyatakan lolos dan diusulkan ke Gubernur Kepri Nurdin Basirun untuk dapat dipertimbangkan lebih lanjut dan kemudian diusulkan ke Presiden RI melalui Menteri Dalam Negeri untuk ditetapkan sebagai Sekda Kepri definitif. Foto: Net
Inilah 3 nama dinyatakan lolos dan diusulkan ke Gubernur Kepri Nurdin Basirun untuk dapat dipertimbangkan lebih lanjut dan kemudian diusulkan ke Presiden RI melalui Menteri Dalam Negeri untuk ditetapkan sebagai Sekda Kepri definitif. Foto: Net

Tanjungpinang, LintasKepri.com – Lima dari delapan pelamar Jabatan Pimpinan Tinggi Madya (JPTM) Sekda Provinsi Kepri dinyatakan gugur dan tidak lolos dalam seleksi akhir tes wawancara yang dilakukan Panitia Seleksi (Pansel) Calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kepri di ruang rapat lantai 7, Batam Centre, Kota Batam, Selasa (13/9) lalu.

Sementara tiga kandidat dari delapan nama dinyatakan lolos dan diusulkan ke Gubernur Kepri Nurdin Basirun untuk dapat dipertimbangkan lebih lanjut dan kemudian diusulkan ke Presiden RI melalui Menteri Dalam Negeri untuk ditetapkan sebagai Sekda Kepri definitif.

Tiga kandidat calon Sekda Kepri yang dinyatakan lolos yakni, Dr. H.T.S Arif Fadillah, S.Sos, M.Si dengan nilai 82,98, Drs. Syamsul Bahrum, AMP, M.Si, Ph.D dengan nilai 81,07, disusul Drs. H. Naharuddin, M.TP dengan nilai 77,02.

Ketiga kandidat yang lolos tertuang dalam pengumuman Pansel JPTM Sekda Kepri Nomor: 05/Pansel-JPTM/KEPRI/2016 Tentang Hasil Akhir Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya Sekretaris Daerah Provinsi Kepulauan Riau yang dikeluarkan dan ditandatangani Ketua Pansel JPTM Provinsi Kepri, Prof. Dr. Eko Prasojo, di Batam serta disebarluaskan melalui website BKPP Provinsi Kepri (http://bkpp.kepriprov.go.id) pada 13 September 2016.

Hasil penilaian meliputi seluruh proses Seleksi Terbuka meliputi Penilaian Administrasi, Makalah, Assessment Centre, dan wawancara akhir terhadap calon Pimpinan Tinggi Madya Sekretaris Daerah Provinsi Kepulauan Riau.

Ketua Pansel Sekda Provinsi Kepri, Eko Prasojo mengatakan, ketiga calon yang dinyatakan lolos tiga besar tersebut akan dibahas dalam Tim Penilai Akhir (TPA) yang dipimpin oleh Presiden/Wakil Presiden bersama sejumlah menteri dan pimpinan lembaga anggota TPA.

“Ketiga calon yang lolos tiga besar ini akan diuji oleh tim penilai akhir yang dipimpin langsung oleh Presiden maupun Wakil Presiden,” kata Eko saat dihubungi Rabu (14/9).

Eko juga mengatakan, sebelum dibahas oleh tim penilai akhir, tiga nama calon Sekda yang dinyatakan lolos tiga besar ini akan diserahkan ke Gubernur Kepri untuk selanjutnya diserahkan ke Presiden Jokowi.

“Gubernur akan mengusulkan kepada Presiden 3 nama calon tersebut sesuai urutan melalui Menteri Dalam Negeri. Sedangkan pengangkatan Sekda terpilih dilakukan melalui SK Presiden,” katanya.

Pada tahap awal, sebelumnya terdapat 8 nama calon Sekda Kepri yakni Edi Sofiyan, M. Hasbi, Naharuddin, Raja Ariza, Reni Yusneli, Syamsuardi, Syamsul Bahrum, dan TS. Arif Fadillah. (Afriadi)

Simak Berita Terbaru Langsung di Ponselmu! Bergabunglah dengan Channel WhatsApp Lintaskepri.com disini