Lintaskepri.com, Bintan – Satgas Pangan Kabupaten Bintan belum ada menemukan kurangnya volume minyak goreng Minyak Kita dalam kemasan, setelah dilakukan uji tera volume dalam kemasan di Kabupaten Bintan.
Menurut Kabid Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan (DKUPP) Bintan Setia Kurniawan menjelaskan, Satgas Pangan yang terdiri dari Polres Bintan, DKUPP Bintan, Badan Metrologi Bintan serta Disperindag Provinsi Kepri, memastikan volume minyak goreng merek minyak kita sesuai dengan kemasan yang diperdagangkan.
“Kita sudah ambil sampel berbagai merek dari ukuran 1 liter, 900 Ml dan 2 Liter, semua berukuran standar dan sesuai dengan batas toleransi,” jelasnya, Rabu (12/3/2025) pagi.
Pengecekan dilakukan dengan bejana berukuran 1 Liter, satu persatu minyak goreng dalam kemasan berbagai merek, dilakukan pengecekan oleh Satgas Pangan Kabupaten Bintan.
“Saat ini kita belum menemukan adanya minyak goreng dalam kemasan yang kekurangan volume, untuk kita minta masyarakat untuk tidak khawatir, ” tambahnya.
Adapun pengecekan dikakukan dari Distributor Minyak Kita di Kota Tanjungpinang, dan serta pengecer di Kabupaten Bintan.
“Kita sudah datangi Distributor Minyak kita dan melakukan pengecekan volume minyak kita dalam kemasan, serta beberapa pengecer di Bintan untuk memastikan tidak adanya kekurangan volume minyak goreng dalam kemasan,” tutupnya. (Ink)