
Tanjungpinang, LintasKepri.com – Ketua PWI Kepri yang juga Pemimpin Redaksi Tanjungpinang Pos, Ramon Damora menggunakan hak politiknya mendaftar sebagai Bakal Calon (Balon) Walikota Tanjungpinang melalui DPC Partai Hanura Tanjungpinang. Ia datang dengan hati nurani tanpa paksaan, Kamis (20/7) sore.
“Saya selalu percaya dengan pemikiran besar, suara rakyat, suara tuhan. Saya berterimakasih kepada Partai Hanura sudah membuka pendaftaran untuk masyarakat, sehingga saya bisa menggunakan hak politik ini,” kata Ramon didepan insan pers.
Mendengar Ramon Damora ingin maju menjadi peserta Pilkada Tanjungpinang 2018 mendatang, seluruh wartawan senior mendukung penuh.
Saat mendaftar di Hanura, Ramon Damora terlihat didampingi Pemred Warta Kepri, Dedy Suwada, Pemred BatamToday, Saibansyah, Pemred KepriDays, Rony, Kepala Perwakilan Batam Pos Tanjungpinang, Cipi, Kepala Perwakilan Tribun Tanjungpinang, Tomy, Kepala Perwakilan BatamToday Tanjungpinang, Charles, dan tokoh-tokoh pers di Kepri.

“Saya telah memakai hak politik untuk mendaftar ke Hanura. Alhamdulilah kawan-kawan semua mendukung. Dan ini sebuah warna dan dinamika, wartawan senior pun mendukung,” ucap Ramon.
“Ini kan baru Hanura, jika ada partai lain lagi yang membuka, saya kira kita akan mendaftar lagi,” tambah dia.
Terpisah, Ketua DPC Hanura Tanjungpinang, Rona Andaka berterimakasih atas upaya yang telah dilakukan Ramon Damora untuk mendaftar sebagai Balon Walikota Tanjungpinang.
Dia mengatakan batas pengembalian formulir yang sudah diambil oleh pada 31 Juli 2017.
“Saat ini udah ada 7 nama yang mengambil yakni Basyaruddin Idris, Andy Cori Patahudin, Ade Angga, Ing Iskandarsyah, Lis Darmansyah, Ramon Damora dan Andi Anhar Chalid,” tuturnya.
(Iskandar)