Pemprov Kepri Angkat 1.499 PPPK, Dorong Layanan Publik yang Lebih Efisien dan Adaptif

Lintaskepricom
Pemprov Kepri Angkat 1.499 PPPK, Dorong Layanan Publik yang Lebih Efisien dan Adaptif
Pemprov Kepri Angkat 1.499 PPPK, Dorong Layanan Publik yang Lebih Efisien dan Adaptif. Foto: Pemprov Kepri.

Lintaskepri.com, Tanjungpinang – Sebanyak 1.499 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu resmi bergabung dengan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau.

Surat keputusan (SK) pengangkatan diserahkan langsung oleh Wakil Gubernur Kepri, Nyanyang Haris Pratamura, dalam upacara yang dirangkaikan dengan peringatan Hari Pahlawan, di Lapangan Kantor Gubernur, Dompak, Tanjungpinang, Senin (10/11/2025).

Dari jumlah tersebut, 721 orang merupakan tenaga guru, 43 tenaga kesehatan, dan 735 tenaga teknis.

Mereka kini menjadi bagian dari keluarga besar Pemprov Kepri yang siap memperkuat pelayanan publik di berbagai sektor.

Dalam sambutannya, Wagub Nyanyang menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada para PPPK yang baru diangkat.

Ia menegaskan bahwa pengangkatan ini bukan hanya bentuk kepercayaan, tetapi juga tanggung jawab besar untuk memberikan kinerja terbaik.

“Pemerintah membutuhkan aparatur yang tidak hanya menjalankan tugas, tapi juga mampu menghadirkan solusi, bekerja cepat, transparan, dan berintegritas,” ujar Nyanyang.

Ia juga mengajak seluruh PPPK baru untuk segera beradaptasi dengan lingkungan kerja, mengikuti perkembangan teknologi, serta terus meningkatkan kapasitas diri.

“Kehadiran Saudara diharapkan menjadi energi baru untuk mempercepat pelayanan publik dan mewujudkan Kepri yang makmur, berdaya saing, dan berbudaya,” tambahnya.

Upacara penyerahan SK berlangsung khidmat dan diakhiri dengan sesi foto bersama serta ucapan selamat dari jajaran pejabat Pemprov Kepri kepada seluruh PPPK yang baru dilantik.(*)

Simak Berita Terbaru Langsung di Ponselmu! Bergabunglah dengan Channel WhatsApp Lintaskepri.com disini