Lintas Kepri

Infromasi

Mantan Birokrat Dukung Nikolas Panama Maju di Pilkada Bintan 2024

Apr 1, 2024
Mantan Birokrat Dukung Nikolas Panama Maju di Pilkada Bintan 2024Mantan birokrat Pemprov Kepri, Buralimar dukung Nikolas Panama maju Pilkada Bintan 2024. Foto: istimewa.

Lintaskepri.com, Bintan – Mantan birokrat di Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Buralimar, memberikan tanggapan positif terkait munculnya nama Nikolas Panama sebagai kandidat pada Pilkada Bintan 2024.

Buralimar, yang pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Provinsi Kepri, menilai bahwa kehadiran Niko dari perwakilan jurnalis dalam kontestasi politik seperti Pilkada merupakan hal yang positif dan jarang terjadi.

“Saya rasa ini sangat bagus, karena ada perwakilan dari kalangan jurnalis yang mau ikut bertarung di Pilkada. Saya pikir beliau bukan anak daerah, rupanya beliau adalah anak daerah. Saya memberikan apresiasi yang tinggi untuk jurnalis yang mau bertarung di Pilkada seperti Niko,” ujar Buralimar, Senin 1 April 2024.

Buralimar mengenal Niko sejak dirinya dimutasi dari Pemerintah Kota (Pemkot) Batam ke Pemprov Kepri tahun 2011. Ia pun mengaku mengenalnya sebagai sosok jurnalis yang profesional, rendah hati, konsisten, dan kritis.

“Kemunculan dia ini menjadikan ada keterwakilan dari teman-teman wartawan di eksekutif nantinya. Niko sebagai sosok berjiwa muda dan profesional berani untuk bertarung di pilkada Bintan. Ini sungguh luar biasa sekali,” kata Buralimar.

Oleh karena itu, Buralimar memberikan dukungan penuh kepada Niko apabila benar-benar maju dalam Pilkada Bintan 2024 mendatang.

“Soal lain jangan dipikirkan, tancap saja, jangan takut. Yang terpenting demokrasi itu harus diikuti oleh orang-orang yang memiliki kapabilitas tinggi,” ungkapnya.

Buralimar berpesan kepada Niko agar saat maju dalam Pilkada nanti, ia membuat program-program yang dapat memberi dampak langsung kepada masyarakat Bintan, terutama dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Ia menjelaskan bahwa, potensi wisata bahari di Bintan sangat tinggi, bahkan 60 persen pendapatan asli daerah (PAD) Bintan berasal dari sektor pariwisata.

“Siapapun kepala daerahnya nanti, harus bisa mengoptimalkan potensi ini, begitu juga dengan sektor pertanian dan pangan. Saya rasa, Niko bisa melaksanakan itu,” ujarnya.

Buralimar juga optimis bahwa Bintan sebagai daerah yang terus berkembang dan bisa menyamai prestasi Batam dalam hal pembangunan infrastruktur, pertumbuhan ekonomi, pendidikan, dan kehidupan sosialnya.

“Saya berharap daerah yang berkembang seperti Bintan ini harus di soroti, apalagi Bintan merupakan daerah otorita juga. Dengan diberikannya relaksasi pajak dan kemudahan dalam berinvestasi di Bintan, saya rasa cukup bagus dan saya yakin masa depan Kepri ini juga ada di Bintan,” ujarnya.(*/Bud)

Editor: Brm

Bagikan Berita :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *