Majelis Taklim Dua Desa di Bunguran Timur Adakan Halal Bihalal

majelis-taklimNatuna, Lintaskepri.com – Para Ibu pengajian Masjid dan Surau yang tergabung  ditiga Kelurahan, dua Desa se-Kecamatan  Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, melakukan Halal bihalal di Masjid Al-Jami’ Ranai, Senin (10/08).

Acara dimulai  pukul 24.00 WIB dihadiri oleh Hj.Raja Peni, Ketua Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kabupaten Natuna, Hj. Urai Nurjanah, pesehat Pengajian  Kabupaten Natuna  serta ratusan Ibu-ibu pengurus dan  anggota yang tergabung dalam  Majelis Taklim Kecamatan Bunguran Timur lainya.

Acara berlangsung sekitar 2 jam, sebelum penyampaian tausiah oleh Ustad Herman,S.Pd.I. Ketua BKMT Kabupaten Natuna Hj.Raja Peni menyampaikan sambutanya, dalam sambutannya Raja Peni menguucapan terimakasih yang sebesar-besernya kepada seluruh ibu-ibu pengajian yang tergabung dalam tiga Kelurahan dan dua desa se-Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, sebagai panitia pelaksana acara ini.

“Mari kita tingkatkan tali silaturahim kita antara sesama ibu-ibu majelis Taklim dan kepada lainya yang ada di Natuna ini, khususnya Ranai,” harap Raja Peni.

Acara berlangsung hikmah penuh keakrapan. Akhir acara, halmah, Pengurus Pengajian gabungan ini, menyerahkan bantuan kepada lima anggota pengajian yang berangkat Haji tahun 2015 ini. Sebelum membubarkan diri seluruh ibu ibu pengajian tesebut bersalaman penuh ramah-tamah.(Herman)