Kunjungi Candi Borobudur, Presiden Macron: Ini Lambang Toleransi Dunia

Lintaskepricom
Presiden Prancis Emmanuel Macron menyampaikan kekaguman mendalam terhadap kemegahan dan nilai spiritual Candi Borobudur saat mengunjungi situs warisan dunia tersebut di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Kamis (29/5/2025). Foto: BPMI Setpres.

Lintaskepri.com, Magelang – Presiden Prancis Emmanuel Macron menyampaikan kekaguman mendalam terhadap kemegahan dan nilai spiritual Candi Borobudur saat mengunjungi situs warisan dunia tersebut di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Kamis (29/5/2025).

Dikelilingi lanskap pegunungan dan arsitektur kuno nan megah, Macron menyebut Borobudur sebagai adikarya spiritual sekaligus simbol kekuatan budaya Indonesia yang telah hidup selama lebih dari seribu tahun.

“Candi ini merupakan tempat ibadah dan karya arsitektur spiritual luar biasa yang mencerminkan keunggulan Indonesia,” ujar Macron.

Ia menilai keberadaan Borobudur sebagai situs aktif spiritual dan budaya adalah bukti nyata daya tahan warisan budaya Indonesia di tengah arus zaman.

Lebih jauh, Macron menyebut Borobudur sebagai contoh pengaruh budaya Indonesia yang menjangkau panggung internasional.

“Ini adalah demonstrasi dari pengaruh budaya Indonesia yang terus menginspirasi dunia,” tambahnya.

Tak hanya memuji nilai sejarah dan artistik Borobudur, Macron juga menyoroti pesan universal yang disampaikan situs Buddha terbesar di dunia itu, toleransi dan penghormatan antarmanusia.

“Borobudur bagi saya bukan sekadar tempat ibadah, tetapi juga pesan universal tentang toleransi dan penghormatan yang dijunjung tinggi oleh bangsa Indonesia,” ungkapnya.

Macron turut mengapresiasi keberhasilan kolaborasi antara Pemerintah Indonesia dan UNESCO dalam menjaga kelestarian Borobudur.

Ia menilai, sinergi ini adalah bukti nyata keberhasilan multilateralisme dan semangat kerja sama internasional.

“Candi Borobudur adalah bukti nyata keunggulan multilateralisme dan semangat kolaborasi global,” tegasnya.

Dalam pernyataan penutupnya, Macron menyatakan bahwa hubungan Indonesia dan Prancis tidak hanya bertumpu pada kerja sama strategis, tetapi juga pada nilai-nilai budaya dan kemanusiaan yang menghubungkan kedua negara.

“Inilah titik temu kita: budaya, kreasi, dan semangat persatuan yang mempererat rakyat Indonesia dan Prancis,” pungkasnya.(*)

Simak Berita Terbaru Langsung di Ponselmu! Bergabunglah dengan Channel WhatsApp Lintaskepri.com disini