Koramil 05/Midai Kawal Kotak Suara Rakyat di Perbatasan

Avatar
Tampak Plh Danramil 05/Midai, Peltu Raden Antonius Situmorang, tengah memantau dan mengamankan pengiriman Kotak Suara Pemilu dari Kecamatan Midai dan Suak Midai.
Tampak Plh Danramil 05/Midai, Peltu Raden Antonius Situmorang, tengah memantau dan mengamankan pengiriman Kotak Suara Pemilu dari Kecamatan Midai dan Suak Midai.
Tampak Plh Danramil 05/Midai, Peltu Raden Antonius Situmorang, tengah memantau dan mengamankan pengiriman Kotak Suara Pemilu dari Kecamatan Midai dan Suak Midai.

Natuna, LintasKepri.com – Pada tanggal 17 April 2019 lalu, bangsa Indonesia telah sukses melaksanakan Pemilihan Umum (Pemilu) secara serentak diseluruh daerah di Nusantara. Yaitu Pemilihan DPRD tingkat Kabupaten/Kota, DPRD Provinsi, DPD RI, DPR RI, Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024.

Salah satunya adalah Pemungutan Suara yang ada di Kecamatan Midai dan Suak Midai, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Masyarakat yang berada disalah satu Pulau di perbatasan NKRI tersebut, juga sudah menyalurkan hak pilihnya melalui Pemilu Serentak 2019.

Suksesnya Pemilu di Daerah yang terkenal dengan komoditi cengkehnya tersebut, tidak lepas dari kerja keras semua pihak, terutama para Panitia Pemungutan Suara, aparat keamanan dari TNI, Polri, Linmas serta antusiasme masyarakat setempat.

Salah satu aparat yang bekerja keras dalam melakukan pengamanan Pemilu Serentak 2019 di Kecamatan Midai dan Suak Midai, adalah jajaran TNI AD dari Koramil 05/Midai. Seluruh personel dari Koramil tersebut juga tampak sangat bersiap siaga dalam menjaga kondusifitas keamanan menjelang dan sesudah Pemilu berlangsung.

Misalnya pada Sabtu (27/04/2019) malam kemarin, jajaran Koramil 05/Midai juga telah melakukan pengawalan pengiriman Kotak Suara Pemilu ke pihak KPU Kabupaten Natuna, yang berada di Kota Ranai, Kecamatan Bunguran Timur. Pengawalan ini dilakukan langsung oleh Plh Danramil 05/Midai, Peltu Raden Antonius Situmorang, beserta jajarannya.

Para petugas keamanan Pemilu di Kecamatan Midai melakukan foto bersama usai mengawal logistik Pemilu 2019.
Para petugas keamanan Pemilu di Kecamatan Midai melakukan foto bersama usai mengawal logistik Pemilu 2019.

Kotak Suara Pemilu ini, dikirim ke Kota Ranai dengan menggunakan Kapal milik Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), yang berada di Kecamatan Midai.

“Selain dari pihak kami, pengawalan ini juga dilakukan oleh pihak Polri, Panwascam dan PPK yang ada di Kecamatan Midai,” terang Peltu Raden Antonius Situmorang, melalui rilis persnya.

Ia menjelaskan, bahwa pengawalan pengiriman Kotak Suara Pemilu tersebut, juga merupakan sebuah tugas negara, untuk menjaga Kedaulatan dan Keutuhan NKRI.

Selain melakukan pengawalan, para personel Koramil 05/Midai juga turut membantu petugas untuk mengangkat dan menaikkan sejumlah Kotak Suara Pemilu ke atas kapal. Yang nantinya akan dikirim ke KPU Natuna melalui jalur transportasi laut.

“Ini adalah tugas negara yang sangat penting. Bukan saja hanya sebatas mengamankan Kotak Suara, tapi juga sebagai bentuk pengabdian kami dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI, di wilayah perbatasan,” pungkas Peltu Raden Antonius Situmorang.

Pihaknya berharap, Kotak Suara Pemilu yang membawa suara rakyat perbatasan tersebut, dapat selamat sampai tujuan, tanpa terjadi kendala apapun. Demi suksesnya pesta demokrasi dalam Pemilu akbar 2019 di Indonesia.

Laporan : Erwin Prasetio

Simak Berita Terbaru Langsung di Ponselmu! Bergabunglah dengan Channel WhatsApp Lintaskepri.com disini