Lintaskepri.com, Batam – Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad, bersama Wakil Gubernur Nyanyang Haris Pratamura, melaksanakan Safari Ramadhan 1446 Hijriah di Masjid Baitul Azhim, Cluster Puri Legenda Baloi Permai, Batam Kota, Kota Batam, Jumat (7/3/2025).
Dalam kesempatan ini, Gubernur menyerahkan bantuan hibah sebesar Rp150 juta untuk pembangunan masjid.
Bantuan hibah tersebut diserahkan secara simbolis kepada Ketua Yayasan Baitul Azhim, Muhammad Tanzil.
Dana ini akan digunakan untuk menyelesaikan pembangunan gedung Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) tiga lantai yang diharapkan segera rampung agar bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.
“Kami sangat berterima kasih atas perhatian Gubernur dan Pemprov Kepri. Semoga pembangunan TPQ ini dapat selesai dengan baik dan bermanfaat bagi pendidikan Al-Quran di lingkungan kami,” ujar Muhammad Tanzil.
Dalam sambutannya, Gubernur Ansar Ahmad mengajak seluruh masyarakat untuk menjadikan Ramadhan sebagai momentum meningkatkan ibadah.
“Saya mengajak kita semua untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT di bulan penuh berkah ini. Semoga amal ibadah kita diterima dan kita mendapatkan predikat takwa,” ungkapnya.
Ia juga menyampaikan rasa syukur atas kelancaran pesta demokrasi di Kepri beberapa waktu lalu dan meminta doa serta dukungan masyarakat agar dapat menjalankan amanah dengan baik.
“Mohon doa dan dukungan agar kami bisa membawa Kepri semakin maju dan sejahtera. Dengan kebersamaan, kita bisa mencapai kemajuan untuk daerah tercinta ini,” tambahnya.
Safari Ramadhan ini juga dihadiri oleh Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kepri Dewi Kumalasari Ansar, jajaran OPD Pemprov Kepri, serta pengurus dan jamaah Masjid Baitul Azhim.(*/Adv)






