
Tanjungpinang, LintasKepri.com – Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemko Tanjungpinang menyumbang 56 ekor sapi untuk dikurbankan pada Lebaran Idul Adha 1438 Hijriah yang jatuh pada 1 September 2017, kata Kabag Kesra Sekretariat Kota Tanjungpinang, Riwayat.
Jumlah hewan kurban tersebut kata dia meningkat bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang berjumlah 43 ekor sapi.
“Sebelumnya Pemko sudah mengkoordinir terhadap ASN yang mau berkurban. Sampai saat ini sudah 56 ekor sapi yang terkumpul ” terangnya, Rabu.
Menurut Riwayat jumlah sapi ini besar kemungkinan tidak ada lagi penambahan. Apabila ada tergantung ASN setempat.
“Tergantung nantilah, kalau ada ASN yang ingin berkurban lagi, maka kita terima. Karena kurban ini tidak bisa kita paksakan,” kata dia.
ASN menyumbang satu ekor sapi terbagi dalam beberapa kelompok berjumlah tujuh orang. Artinya kata Riwayat patungan.
“Jadi mereka itu patung patungan uangnya untuk membeli sapi,” tuturnya.
Dengan terkumpulnya sapi ini, maka nantinya akan disalurkan ke Masjid dan Mushalla yang ada di Kota Tanjungpinang dan kemudian dibagi-bagikan ke masyarakat setelah dilakukan pemotongan sesuai syariat Islam terlebih dahulu.
(Iskandar)