341 Keluarga Jadi Korban Cuaca Buruk di Bintan

Muhammad Faiz
341 Keluarga Jadi Korban Cuaca Buruk di Bintan
BPBD Bintan menyalurkan bantuan kepada korban bencana cuaca buruk. Foto: Dok. BPBD Bintan

Lintaskepri.com, Bintan – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bintan masih terus melakukan pendataan terhadap warga yang menjadi korban cuaca buruk di Kabupaten Bintan.

Cuaca ekstrem ini telah menyebabkan banyak rumah warga mengalami kerusakan, terutama akibat sapuan angin kencang.

Kepala BPBD Bintan, Ramlah, mengungkapkan hingga saat ini pihaknya mencatat sebanyak 341 kartu keluarga (KK) terdampak bencana cuaca buruk tersebut.

Bantuan darurat pun telah disalurkan, berupa matras, terpal, makanan ringan, serta sembako untuk memenuhi kebutuhan mendesak para korban.

“Sebanyak 80 persen rumah warga mengalami kerusakan ringan, sementara 20 persen lainnya rusak sedang hingga berat,” jelas Ramlah.

Saat ini, BPBD juga tengah melakukan perhitungan terhadap kerusakan yang terjadi. Ramlah menambahkan, jika kerusakan yang dialami bersifat ringan dan dapat diatasi oleh pihak desa.

Maka, desa setempat akan menangani perbaikan rumah warga tersebut. Namun, untuk kerusakan yang lebih berat, bantuan akan datang dari Pemerintah Kabupaten Bintan dengan persetujuan Bupati.

“Sampai saat ini, jumlah korban cuaca buruk terus bertambah. Untuk kerusakan ringan akan dibantu oleh desa, sedangkan kerusakan berat akan ditangani oleh Pemkab Bintan,” pungkasnya. (Ink)

Editor: Ism

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *