Lintas Kepri

Infromasi

10 Hari Lakukan Perjalanan Menuju 0 Km Indonesia, Akhirnya Dua Raider BIMO Bintan Kembali

Jul 11, 2019
10 Hari Lakukan Perjalanan Menuju O Km Indonesia, Akhirnya Dua Raider BIMO Bintan Kembali.
10 Hari Lakukan Perjalanan Menuju O Km Indonesia, Akhirnya Dua Raider BIMO Bintan Kembali.
10 Hari Lakukan Perjalanan Menuju O Km Indonesia, Akhirnya Dua Raider BIMO Bintan Kembali.

Bintan, LintasKepri.com – Selama 10 hari melakukan perjalanan menuju titik 0 Kilometer Indonesia yang berada di Sabang, Provinsi Aceh, akhirnya dua raider (anggota) Bintan Island Max Owners (BIMO) kembali ke Bintan, Kepulauan Riau dengan selamat.

Mereka melakukan perjalanan mulai Senin (1/7) dan kembali pada Kamis (11/7) di pelabuhan penyeberangan roro Tanjung Uban, Kabupaten Bintan.

Selama 10 hari melakukan perjalanan menuju sabang, dua raider itu melewati beberapa daerah yang ada di Pulau Sumatera.

“Luar biasa ekspektasinya yang kami rasakan perjalanan menuju titik 0 km di Sabang. Menempuh perjalanan ribuan kilometer dengan kondisi cuaca yang berubah-ubah,” kata Adhe Saputra, Kamis (11/7).

Perjalanan yang ditempuh tidak mengenal waktu. Terkadang saat tengah malam dimana orang-orang pada istirahat tidur namun dua raider ini tetap mengendarai kendaraan dan terus menempuh perjalanan.

“Tengah malam buta pun kami tetap menempuh perjalanan karena terget kami 10-12 hari pulang pergi perjalanan yang harus kami tempuh, dan pastinya lelah, namun itu semua terbayarkan setelah sampai di titik 0 km Indonesia dan mendapatkan sertifikat dari pemerintah setempat,” terangnya.

“Insyaallah tahun depan saya pribadi akan mencoba touring ke Bali,” katanya lagi.

Senada dengan Kamsuri. Ia merasakan pengalaman pertamanya dapat menjelajahi daerah-daerah yang ada di Pulau Sumatera dengan menggunakan motor Nmax dan akhirnya dapat sampai di titik 0 km Indonesia.

“Sangat luar biasa, ini pengalaman yang tak akan terlupakan untuk saya pribadi,” ucapnya yang juga merupakan driver Go-Jek.

(cho)

Bagikan Berita :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *